membuka di jendela baru
PEMBAHARUAN 14 November 2023

Inilah para finalis App Store Award 2023

Editor App Store memberi penghargaan App Store Award — hampir 40 pengembang aplikasi dan game yang menghadirkan pengalaman luar biasa dan menciptakan dampak budaya yang besar
Selama lebih dari satu dekade, tim Editorial App Store telah mengapresiasi aplikasi dan game terbaik setiap tahunnya melalui App Store Awards, dengan menyoroti berbagai pengembang mulai dari pencipta aplikasi individu hingga tim besar yang tersebar di seluruh dunia. Editor App Store memberi penghargaan kepada para finalis App Store Award — hampir 40 pengembang aplikasi dan game dalam 10 kategori yang berbeda — atas keunggulan, daya cipta, dan pencapaian teknis dalam aplikasi dan game. Aplikasi dan game yang dipilih telah membantu pengguna mengembangkan kreativitas, mengembangkan diri, serta bersenang-senang bersama keluarga dan teman. Pemenang App Store Award akan dipilih dari kelompok finalis yang luar biasa tahun ini dan akan diumumkan dalam beberapa minggu ke depan.
“Kami sangat bangga dengan pencapaian para finalis App Store Award yang membantu pengguna di seluruh dunia untuk mengeksplorasi minat dalam menggambar, desain, mengedit video, pendidikan, musik, manajemen waktu, berolahraga, menjelajah alam, bermain game, dan masih banyak lagi,” ujar Phil Schiller, Apple Fellow. “Para finalis ini begitu berbakat, dan semuanya telah mencurahkan usaha yang luar biasa untuk menciptakan aplikasi dan game yang hebat ini. Pencapaian mereka menginspirasi kami, dan kami tak sabar untuk mengumumkan para pemenang App Store Awards bulan ini.”

Finalis Aplikasi iPhone Tahun Ini

Logo aplikasi AllTrails, Duolingo, dan Flighty.
Para finalis dalam kategori Aplikasi iPhone Tahun Ini membantu para pengguna menemukan lebih banyak cara untuk mengeksplorasi dan mempelajari keterampilan baru:
AllTrails, yang membantu semua orang menjelajah alam bebas. 
Duolingo, yang menghadirkan pembelajaran kepada khalayak luas. 
Flighty, yang membantu pelancong tepat waktu dan bebas stres.

Finalis Game iPhone Tahun Ini

Logo aplikasi Afterplace, Honkai: Star Rail, dan Vampire Survivors.
Para finalis dalam kategori Game iPhone Tahun Ini mengundang para pemain ke dalam petualangan baru dengan grafis yang indah di iPhone:
Afterplace, yang menghadirkan game bermain peran bernuansa retro dengan kontrol intuitif.
Honkai: Star Rail, yang membangun petualangan fantasi luar angkasa dengan animasi sinematik.
Vampire Survivors, yang menginspirasi genre aksi roguelike baru.

Finalis Aplikasi iPad Tahun Ini

Logo aplikasi Concepts, DaVinci Resolve, dan Prêt-à-Makeup.
Para finalis dalam kategori Aplikasi iPad Tahun Ini membantu pengguna menuangkan kreativitas mereka melalui berbagai media:
Concepts, yang menghadirkan alat gambar yang inovatif dan palet warna yang dinamis.
DaVinci Resolve, yang menciptakan pengalaman pengeditan video yang lebih portabel.
Prêt-à-Makeup, yang mewujudkan desain tata rias untuk semua penggemar kecantikan.

Finalis Game iPad Tahun Ini

Logo aplikasi Eggy Party, Lost in Play, dan Pocket City 2.
Para finalis dalam kategori Game iPad Tahun Ini memukau para gamer dengan penceritaan visual, kontrol intuitif, dan rintangan yang absurd:
Eggy Party, yang menciptakan pengalaman yang ajaib dan menyenangkan bagi pengguna.
Lost in Play, yang menyajikan visual dan gameplay menawan untuk semua usia.
Pocket City 2, yang mengundang pemain untuk membangun sendiri berasarkan imajinasinya.

Finalis Aplikasi Mac Tahun Ini

Logo aplikasi Linearity Curve, Photomator, dan Portal.
Finalis dalam kategori Aplikasi Mac Tahun Ini mendorong fokus dan kreativitas pengguna:
Linearity Curve, yang membuat alat desain inovatif untuk para profesional dan calon desainer.
Photomator, yang membuat alur kerja pengeditan foto menjadi lebih cepat dan sederhana.
Portal, yang membawa pengguna terhanyut dalam lanskap yang indah dan audio spasial.

Finalis Game Mac Tahun Ini

Logo aplikasi untuk ELEX II, Lies of P, dan Return to Monkey Island.
Finalis dalam kategori Game Mac Tahun Ini menyuguhkan alur cerita dan grafis yang kaya:
ELEX II, yang membawa pemain ke dunia Science Fantasy yang dinamis.
Lies of P, yang menyajikan gameplay mulus dengan tafsir baru dalam sebuah kisah klasik.
Return to Monkey Island, yang melanjutkan petualangan point-and-click legendarisnya.

Finalis Aplikasi Apple Watch Tahun Ini

Logo aplikasi Planny, SmartGym, dan Tide Guide.
Para finalis dalam kategori Aplikasi Apple Watch Tahun Ini semakin memudahkan pengguna untuk mendapatkan semua informasi yang dibutuhkan langsung dari pergelangan tangan mereka:
Planny, yang secara cerdas membantu pengguna mengelola berbagai tugas.
SmartGym, yang menciptakan olahraga cerdas dan bertarget di berbagai tingkatan keahlian.
Tide Guide, yang menginformasikan kondisi laut secara real-time.

Finalis Aplikasi Apple TV Tahun Ini

Logo aplikasi Bugsnax, FitOn, dan MUBI.
Para finalis dalam kategori Aplikasi Apple TV Tahun Ini menghadirkan pengalaman yang menakjubkan ke layar terbesar di rumah:
Bugsnax, yang menyajikan gameplay penuh misteri dan pesona yang memikat.
FitOn, yang menawarkan berbagai pengalaman olahraga bersama pelatih dan selebritas ternama.
MUBI, yang menghadirkan sinema berkualitas ke rumah pengguna.

Finalis Game Apple Arcade Tahun Ini

Logo aplikasi Cityscapes, Hello Kitty Island Adventure, dan stitch.
Finalis dalam kategori Game Apple Arcade Tahun Ini memberikan hiburan yang tak ada habisnya:
Cityscapes, yang menginspirasi pemain dengan pembangunan kota berkelanjutan dan penuh makna.
Hello Kitty Island Adventure, yang mengajak pemain mengikuti petualangan memukau bersama makhluk menggemaskan.
stitch., yang menghadirkan seni menyulam meditatif kepada lebih banyak pengguna.

Finalis dengan Dampak Budaya

Baris atas, kiri ke kanan: logo aplikasi Balance, Copilot, Endling, Finding Hannah, dan How to Say Goodbye. Baris bawah, kiri ke kanan: logo aplikasi Pok Pok, Proloquo, Rebel Girls, Too Good To Go, dan Unpacking.
Melalui misi yang kuat, para finalis dalam kategori Dampak Budaya mengembangkan cara-cara baru untuk menghubungkan sekaligus merayakan keanekaragaman dan keajaiban dunia.
balance, yang menghadirkan informasi dan dukungan menopause yangi inklusif untuk semua.
Copilot, yang menyederhanakan pengaturan keuangan pribadi.  
Endling, yang menginspirasi pemain untuk fokus pada dampak lingkungan. 
Finding Hannah, yang menghubungkan perempuan dari berbagai generasi melalui gameplay. 
How to Say Goodbye, yang membantu pengguna memahami perasaan yang sulit dengan lebih baik. 
Pok Pok, yang membantu anak-anak untuk belajar, mengeksplorasi, dan bereksperimen dalam ruang bermain digital. 
Proloquo, yang membantu komunikasi tanpa wicara.
Rebel Girls, yang menghadirkan kisah para perempuan perkasa ke dalam cerita menjelang tidur. 
Too Good To Go, yang membantu mengurangi sampah makanan di restoran, toko roti, dan supermarket.
Unpacking, yang menciptakan teka-teki untuk menenangkan jiwa.
Bagikan artikel

Media

  • Teks artikel ini

  • Gambar dalam artikel ini

Kontak Pers

Kimberly Mah

Apple

kimberly_mah@apple.com

(65) 9817 0876

Brett Galvin

Apple

brett_galvin@apple.com

(65) 9649 7784

Saluran Bantuan Media Apple

media_indonesia@apple.com